Ponsel Realme GT 6, Memiliki Fitur AI yang Bisa Di Handalkan

Ponsel Realme GT 6 resmi telah dirilis di Indonesia. Smartphone flagship terbaru dari produsen Tiongkok ini membawa berbagai fitur unggulan, termasuk teknologi berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang memungkinkan pengguna untuk melakukan berbagai tugas berat dengan lebih baik. Realme mengusung layar 6.000 nits ultra bright display yang diklaim paling terang dibandingkan layar ponsel lain, meskipun di bawah terik sinar matahari.

Desain dan Build Quality

Secara bodi keseluruhan, Realme GT 6 memiliki dimensi 162 x 75,1 x 8,6 mm dengan bobot seberat 199 gram. Spesifikasi Realme GT 6 mengusung layar panel AMOLED 6,78 inci yang beresolusi Full HD Plus (2780 x 1264 piksel).

Layar dan Kualitas Tampilan

Realme GT 6 dilengkapi dengan layar low-temperature polycrystalline oxide (LTPO) dan active matrix organic light emitting diode (AMOLED) berukuran 6,78 inch dengan resolusi 1264 x 2780 piksel. Layar ini mendukung 120Hz refresh rate, HDR, dan memiliki kecerahan hingga 6.000 nits.

Kecerahan puncak hingga 6.000 nits akan memastikan tampilan layar yang cerah dan jelas, baik saat membaca pesan, menonton video, atau mengambil foto di bawah sinar matahari yang terik sekalipun. Fitur ini juga membuat Realme GT 6 menjadi smartphone pertama yang memiliki kecerahah tertinggi di pasaran.

Performa dan Hardware Ponsel Realme GT 6

Realme GT 6 menggunakan chipset Snapdragon 8s Gen 3 dan menjadi yang pertama menggunakan yang chip jenis ini. Chipset ini menawarkan kinerja cepat dan efisien yang memungkinkan pengguna untuk bermain gim, multitasking, dan menjalankan aplikasi dengan lancar.

Kamera dan Kemampuan Fotografi

Realme GT 6 dilengkapi dengan kamera utama 50 MP sensor LYT-808 dengan fitur phase detection autofocus (PDAF) dan optical image stabilizer (OIS). Kamera ini menggunakan teknologi Sony LYT-808 yang dikenal dengan kemampuan pengambilan gambar sangat baik.

Fitur PDAF memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar dengan lebih cepat dan lebih akurat. Smartphone ini juga punya kamera telephoto 50 MP dengan kemampuan zoom optik 2x, dan panjang fokus setara 47mm untuk fotografi potret dan lanskap.

Baterai dan Pengisian Daya

Chipset tersebut dipadukan dengan RAM 12 GB dan memori penyimpanan 256 GB. Untuk aspek daya, Realme GT 6 dibekali baterai berkapasitas besar, yakni 5.500 mAh, yang didukung dengan pengisian daya cepat SuperVOOC 120 Watt.

Fitur AI Unggulan Ponsel Realme GT 6

Realme GT 6 menyajikan beberapa fitur berbasis AI yang dapat mempermudah aktivitas penggunanya.

  • AI Night Vision Mode yang memungkinkan pengguna mengambil video yang jernih bahkan dalam kondisi cahaya rendah.
  • AI Smart Removal yang dapat menghapus objek dari foto dan AI Smart Loop yang memungkinkan pengguna mengidentifikasi konten.

Harga untuk ponsel Realme GT 6 terbilang cukup terjangkau. Sebagai informasi, ponsel-ponsel flagship di Tanah Air umumnya dibanderol mulai Rp 10 jutaan. Sementara itu, harga Realme GT 6 hanya Rp 7 jutaan.

Related posts

TWS Lenovo LP40, Keunggulan dan Fiturnya

Redmi Buds 3, Earbud Nirkabel Terbaik untuk Semua Orang

TWS Jete T10, Kualitas Suara Premium dengan Desain Modern